Meningkatkan Kemampuan Membaca Huruf Hijaiyah (Ayat Al-Qur’an) Dengan Media Puzzle

Fuadah, Nikmatul and RIDWAN, RIDWAN (2018) Meningkatkan Kemampuan Membaca Huruf Hijaiyah (Ayat Al-Qur’an) Dengan Media Puzzle. In: Conference Nusantara PGRI Kediri University, Seminar Nasional Pendidikan dan Pembelajaran Ke-2. Universitas Nusantara PGRI Kediri, Kediri, pp. 780-787.

[img] Text
1) Prosiding Ridwan.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Uji Plagiasi MENINGKATKAN KEMAMPUAN MEMBACA HURUF HIJAIYAH (AYAT AL-QUR’AN) DENGAN MEDIA PUZZLE.pdf

Download (1MB)
[img] Text
Peer Review Meningkatkan Kemampuan Membaca Huruf Hijaiyah.pdf

Download (556kB)

Abstract

Kemampuan membaca huruf Hijaiyah (Ayat A-Qur’an) pada anak usia dini perlu mendapatkan perhatian karena pada usia tersebut merupakan usia emas. Seorang anak mampu dengan mudah untuk mengenal huruf Hijaiyah dan mereka dengan mudah mengenali dan menghafal surat surat pendek. Penelitian ini ditujukan untuk mengetahui penggunaan media Puzzle dalam meningkatkan kemampuan membaca huruf Hijaiyah pada anak usia dini. Pembelajaran dengan media puzzle, menganut aliran ilmu kognitif modern dengan melibatkan emosi,seluruh tubuh,semua indra siswa. Media puzzle akan melahirkan sebuah konsep belajar yag dikenal dengan BBA (Belajar Berdasar Aktifitas ). Belajar Berdasar Aktifitas berarti bergerak secara aktif, secara fisik ketika siswa belajar dengan menggunakan kemampuan sebanyak mungkin indra siswa,serta melibatkan fikiran dan perasaan siswa. Puzzle huruf Hijaiyyah adalah bentuk atau pola yang berbentuk potongan potongan huruf Hijaiyyah yang bila disusun akan menjadi kalimat atau kata yang sempurna dari bagian ayat Al Quran yang bisa dibaca dengan baik dan benar.Sedang bentuk dari puzzle ini bisa beragam dan dibuat dengan bermacam bentuk dengan tujuan agar siswa lebih bersemangat dan senang dalam belajar. Simpulan dari penulisan artikel ini adalah dengan melalui media puzzle, terbukti efektif dapat mengembangkan kemampuan membaca huruf Hijaiyah pada anak usia dini. Rekomendasi dari penelitian ini adalah penggunaan media puzzle dapat digunakan untuk mengembangkan aspek-aspek perkembangan anak usia dini lainnya.

Item Type: Book Section
Subjects: 710 Education science > 794 PGTK and PAUD
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1-Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Ridwan Ridwan
Date Deposited: 09 Nov 2021 03:28
Last Modified: 01 Dec 2021 03:52
URI: http://repository.unpkediri.ac.id/id/eprint/4171

Actions (login required)

View Item View Item