Penciptaan Karya Tari Anak Usia Dini Berbasis Kearifan Lokal

SARI, AYU TITIS RUKMANA and WAHYUDI, WAHYUDI (2019) Penciptaan Karya Tari Anak Usia Dini Berbasis Kearifan Lokal. In: Prosiding Seminar Nasional Teknologi Creative and Innovative Education in the Industry 4.0: The Current Trends. Universitas Negeri Yogyakarta, Universitas Negeri Yogyakarta, pp. 1292-1296.

[img] Text
PROSIDING PENCIPTAAN KARYA TARI ANAK BERBASIS KL.PDF

Download (1MB)
[img] Text
Uji Plagiasi Penciptaan Karya Tari Anak Usia Dini Berbasis Kearifan Lokal.pdf

Download (854kB)
[img] Text
peer review penciptaan karya tari anak usia dini berbasis kearifan lokal Ayu.pdf

Download (3MB)
[img] Text
Peer review Penciptaan Karya Tari Anak Usia Dini Berbasis Kearifan Lokal_Wahyudi.pdf

Download (537kB)

Abstract

Gerak merupakan aktivitas yang banyak dilakukan oelah anak usia dini dari bangun tidur hingga tidur kembali. Dengan adanya gerak berarti dapat dikatakan adanya sebuah kehidupan. Prinsip pembelajaran anak usia dini yaitu belajar seraya bermain, sehingga dapat disimpulkan bahwa anak melakukan pembelajaran dengan membutuhkan banyak aktivitas bergerak. Materi pembelajaran yang sangat memerlukan banyak gerak adalah menari dan melalui tari anak dapat juga mengembangkan kemampuan dari berbagai aspek : kognitif, bahasa, sosial emosional, dan kreativitas. Jadi dapat disimpulkan bahwa pembelajaran Seni Tari merupakan pembelajaran yang komplit untuk anak usia dini, sehingga pendidik juga harus cerdas dalam memberikan materi tari untuk anak. Pembelajaran pada tataran usia dini merupakan tonggak dari sebuah pembangunan pengetahuan anak untuk perjalanan masa depan. Salah satu yang perlu dipahami oleh pendidik adalah pembelajaran yang akan diberikan oleh pendidik terhadap anak karena akan sangat melekat dan berpengaruh pada kehidupan anak selanjutnya. Dalam menghadapi era revolusi industri 4.0 dibutuhkan pendidik yang kreatif dan cerdas untuk menghasilkan SDM yang unggul. Salah satu pengembangan pembelajaran pada pembelajaran tari adalah pendidik mampu menuangkan kreativitas melalui mencipta tari yang sesuai dengan kemampuan anak usia dini dan dapat berpengaruh pada perkembangan anak serta menumbuhkan rasa cinta anak terhadap budaya lokal, sehingga pendidik wajib memiliki bekal cara mencipta tari yang tepat untuk anak usia dini. Melihat kondisi saat ini yang sangat miris, dengan kurang mengenalnya anak terhadap kebudayaan yang daerah sendiri, merupakan tanggung jawab yang harus dilakukan pendidik. Tingkatan anak usia dini merupakan usia yang sangat tepat untuk diberikan pupuk-pupuk positif. Menumbuhkan rasa cinta terhadap kebudayaan daerah dapat ditumbuhkan kembali dengan pembelajaran seni tari, dengan kreativitas para pendidik anak usia dini yang cerdas dalam menciptakan karya tari anak berbasis kearifan lokal.

Item Type: Book Section
Subjects: 660 Art, design and media > 681 Art creation
710 Education science > 794 PGTK and PAUD
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1-Pendidikan Guru Pendidikan Anak Usia Dini
Depositing User: Ayu Titis Rukmana Sari
Date Deposited: 06 Jan 2022 03:30
Last Modified: 04 Feb 2022 04:47
URI: http://repository.unpkediri.ac.id/id/eprint/4265

Actions (login required)

View Item View Item