Pengembangan Buku Saku Mobile Learning Berbasis Android Tentang Signal-Signal Wasit Bolavoli Kota Kediri

MUHARRAM, NUR AHMAD and PUTRA, RENDHITYA PRIMA (2019) Pengembangan Buku Saku Mobile Learning Berbasis Android Tentang Signal-Signal Wasit Bolavoli Kota Kediri. In: PROSIDING SEMINAR NASIONAL IPTEK OLAHRAGA (SENALOG II), 3 Agustus 2019, Banyuwangi.

[img] Text (Full Text)
KODE_0703098802.pdf

Download (558kB)
[img] Text (peer review)
KODE_0703098802_PEER REVIEW.pdf

Download (2MB)
[img] Text (similarity)
KODE_0703098802_SIMILARITY.pdf

Download (2MB)
Official URL: https://ejournal.unibabwi.ac.id/index.php/semnasse...

Abstract

Kinerja wasit bolavoli sering terjadi kesalahan dalam pemberian signal-signal ketika memimpin pertandingan. Akibatnya, pertandingan menjadi tidak kondusif. Dibutuhkan media yang tepat untuk mengemas signal-signal perwasitan agar mempermudah mempelajari materi perwasitan. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengembangkan buku saku mobile learning berbasis android tentang signal-signal perwasitan bolavoli untuk wasit bolavoli di Kota Kediri. Sehingga para wasit lebih antusias untuk mempelajari signal-signal perwasitan bolavoli dan kemampuan psikomotor wasit bolavoli dapat ditingkatkan untuk mengurangi kesalahan-kesalahan pengambilan keputusan ketika memimpin sebuah pertandingan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah “metode penelitian pengembangan, (Research and Development)”. Hasil penelitian yang pertama adalah analisis kebutuhan dengan menggunakan metode wawancara untuk mengetahui permasalahan tentang signal-signal wasit bolavoli di Kota Kediri, dari hasil wawancara diketahui bahwa signal-signal wasit belum ada yang menggunakan buku saku mobile Learning yang berbasis android. Dari pengumpulan data melalui hasil analisis kebutuhan, evaluasi ahli dan uji coba disajikan dalam bagian ini. Data hasil evaluasi para ahli meliputi saran dan hasil evaluasi 1 orang ahli media pembelajaran, 1 orang ahli desain grafis, 1 orang ahli wasit bolavoli, dan 1 orang ahli olahraga bolavoli. Berdasarkan hasil evaluasi terhadap pengembangan media buku saku Mobile Learning perwasitan bolavoli yang dilakukan oleh ahli media pembelajaran, didapatkan hasil akhir data kuantitatif berupa persentase kelayakan yang menunjukkan bahwa produk termasuk dalam kategori baik sekali dan layak untuk digunakan yaitu 92,75%, sedangkan hasil evaluasi ahli terhadap pengembangan media buku saku Mobile Learning perwasitan bolavoli yang dilakukan oleh ahli desain grafis, didapatkan hasil akhir data kuantitatif berupa persentase kelayakan yang menunjukkan bahwa produk termasuk dalam kategori baik sekali dan layak untuk digunakan yaitu 93,12%, dan hasil evaluasi ahli terhadap pengembangan media buku saku Mobile Learning perwasitan bolavoli yang dilakukan oleh ahli wasit bolavoli, didapatkan hasil akhir data kuantitatif berupa persentase kelayakan yang menunjukkan bahwa produk termasuk dalam kategori baik sekali dan layak untuk digunakan yaitu 93%. Hasil uji coba produk terkait pengembangan media buku saku Mobile Learning perwasitan bolavoli dalam kelompok kecil, didapatkan hasil akhir data kuantitatif berupa persentase kelayakan yang menunjukkan bahwa produk termasuk dalam kategori baik sekali dan layak untuk digunakan yaitu 82,09%, Hasil uji coba produk dalam kelompok besar masuk pada katagori baik sekali, jadi produk buku saku Mobile Learning tentang signal-signal perwasitan bolavoli sebagai produk yang teruji, tepat dan menarik untuk digunakan oleh wasit bolavoli di Kota Kediri yaitu 82,34%.

Item Type: Conference or Workshop Item (Paper)
Subjects: 710 Education science > 760 Sports and health education education
710 Education science > 764 Sports coaching education
710 Education science > 765 Sports science
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan dan Sains > S1-Pendidikan Jasmani, Kesehatan dan Rekreasi
Depositing User: Nur Ahmad Muharram
Date Deposited: 14 Dec 2020 09:10
Last Modified: 14 Dec 2020 09:10
URI: http://repository.unpkediri.ac.id/id/eprint/2732

Actions (login required)

View Item View Item