MEDIA MAKET JOGLO UNTUK MENGIDENTIFIKASI VOLUME DAN LUAS PER UKAAN BANGUN RUANG GABUNGAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS VI

Mahendra, Rivaldy Izza and AKA, KUKUH ANDRI and SAHARI, SUTRISNO (2020) MEDIA MAKET JOGLO UNTUK MENGIDENTIFIKASI VOLUME DAN LUAS PER UKAAN BANGUN RUANG GABUNGAN PADA SISWA SEKOLAH DASAR KELAS VI. Undergraduate thesis, Universitas Nusantara PGRI Kediri.

[img] Text (Full text)
RAMA_86206_16101100014.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (1MB) | Request a copy
[img] Text (Similarity)
RAMA_86206_16101100014_SIMILARITY.pdf - Accepted Version
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (123kB)
[img] Text (References)
RAMA_86206_16101100014_0713118901_00713037304_06_ref.pdf - Bibliography
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (168kB)
[img] Text (Lampiran)
RAMA_86206_16101100014_0713118901_00713037304_07_lamp.pdf - Accepted Version
Restricted to Registered users only
Available under License Creative Commons Public Domain Dedication.

Download (839kB) | Request a copy

Abstract

Pembelajaran matematika merupakan salah satu mata pelajaran yang sangat penting dalam pendidikan yaitu melatih peserta didik berpikir secara logika. Dalam materi Bangun Ruang Gabungan, mengharuskan siswa mengidentifikasi dan menemukan gabungan volume dan luas permukaan. Dalam proses pembelajaran, untuk lebih menarik perhatian siswa dan merangsang ketertarikan proses pembelajaran diperlukan media tamabahan.Kita sadari jika hanya mengunakan gambar pada papan tulis tidak menarik. Pemberian materi dengan ceramah satu arah tentu juga tidak menarik, maka diperlukan model pembelajaran dengan mengunakan media maket joglo. Dengan media ini akan lebih menarik perhatian dan minat belajar siswa. Model maket adalah tiruan tiga dimensi dari beberapa objek nyata yang terlalu besar, terlalu jauh, terlalu kecil, terlalu mahal, terlalu jarang, atau terlalu sukar untuk dibawa ke dalam kelas dan dipelajari siswa dalam wujud aslinya. Media maket diduga akan menarik perhatian siswa, karena meletakkan dasar-dasar yang konkrit, selain itu maket juga dapat menumbuhkan keterampilan berpikir kritis karena melalui media maket, siswa dapat menemukan jawaban dari suatu permasalahan yang dihadapi dalam pembelajaran yang sifatnya representatif, sehingga dapat menghindari pengertian-pengertian yang abstrak. Selain itu juga, dapat menambah wawasan dan penguasaan materi. tujuan dari pembuatan artikel ini yakni dengan menggunakan media maket ini dapat memberikan ilustrasi tiga dimensi yang membuat kenampakan nyata dengan ukuran yang lebih kecil agar siswa memahami dengan mudah bentuk dan ciri-cirinya serta merubah yang abstrak menjadi nyata. Denganmenggunakan maket ini siswa akan lebih cermat dan berprestasi dalam mata pelajaran matematika tentang mengidentifikasi bangun ruang yang merupakan gabungan dari beberapa bangun ruang, serta luas permukaan dan volumenya. Selain itu guru dapat berkreasi dan berinovasi membuat media pembelajaran yang dapat mempermudah siswa mengidentifikasi permasalahan materi dan membantu terciptanya suasana belajar yang menyenangkan, sehingga siswa dapat memahami materi volume dan luas permukaan bangun ruang gabungan.Diharapkan dengan diberikan maket rumah adat joglo sebagai percontohan visual nyata bangun ruang gabungan, sehingga siswa dapat mengerjakan sendiri dan menentukan volume dan luas bangun ruang gabungan dengan mudah.

Item Type: Thesis (Undergraduate)
Uncontrolled Keywords: Media Maket Joglo, Pembelarajan Matematika, Volume dan Luas Bangun Ruang Gabungan
Subjects: 710 Education science > 772 Mathematics education
710 Education science > 793 PGSD
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > S1-Pendidikan Guru Sekolah Dasar
Depositing User: Mr Rivaldy Izza Mahendra
Date Deposited: 24 Aug 2020 06:02
Last Modified: 24 Aug 2020 06:02
URI: http://repository.unpkediri.ac.id/id/eprint/967

Actions (login required)

View Item View Item